POLRI  

Bantu Mudik Lebaran, TNI, Pemkab Serta Polsek Mandiangin Dirikan Posko Pengamanan Idul Fitri

GSI.COM//SAROLANGUN-JAMBI- TNI,Pemkab Serta Polsek Mandiangin Dirikan Posko Pengamanan Idul Fitri Bantu Mudik Lebaran, TNI, Pemkab Serta Polsek Mandiangin Dirikan Posko Pengamanan Idul Fitri.
Adapun lokasi pendirian Posko Pengamanan idul Fitri tahun 2025 ini tepatnya berada di Desa Talang Serdang Kecamatan Mandiangin Kabupaten Sarolangun.
“Ya, posko pengamanan idul Fitri ini nantinya akan diisi oleh petugas gabungan yang terdiri dari TNI,Polri,Dishub hingga petugas kesehatan kabupaten Sarolangun,” ucap Wahyu Seno Jatmiko, SH MH selaku Kapolsek Mandiangin.
“Adapun tujuan dari didirikannya Posko Pengamanan idul Fitri ini tidak lain adalah untuk menjamin ketertiban dan kenyamanan masyarakat Provinsi Jambi khususnya dalam mudik lebaran tahun ini dari hal-hal yang tidak diinginkan nantinya,” ujarnya.
“Dan himbauan kami selaku Kapolsek Sarolangun untuk masyarakat provinsi Jambi pada umumnya marilah sama-sama kita jaga ketertiban dan keamanan dalam menyambut hari raya idul Fitri tahun 2025 ini, ” Pinta Kapolsek Mandiangin. (DAVIDSON)

BACA JUGA  Polres Siak Laksanakan Apel Gelar Peralatan dan Kendaraan Dalam Rangka Kesiapan Operasi Mantap Praja Lancang Kuning

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *